Terluas di Jawa Barat, Kabupaten Ini Punya 47 Kecamatan Pantas Saja Ada Usulan Dimekarkan

Penulis: Asep Yusuf Anshori
Editor: Tim PRFM News
Terluas di Jawa Barat, Kabupaten Ini Punya 47 Kecamatan Pantas Saja Ada Usulan Dimekarkan
Terluas di Jawa Barat, Kabupaten Ini Punya 47 Kecamatan Pantas Saja Ada Usulan Dimekarkan /Pexels/

BANDUNG, PRFMNEWS - Jawa Barat adalah salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki luas wilayah mencapai 35.377,76 kilometer persegi menurut data BPS.

Selain itu Jawa Barat juga memiliki 27 Kabupaten dan Kota. Ternyata ada salah satu Kabupaten di Jawa Barat yang memiliki jumlah kecamatan terbanyak.

Diketahui, Kabupaten tersebut juga merupakan salah satu wilayah terluas yang ada di Jawa Barat sehingga masuk usulan untuk dimekarkan.

Baca Juga: Top 5 Kabupaten Terluas di Jawa Barat, Apakah Bandung Termasuk?

Ya, wilayah tersebut adalah Kabupaten Sukabumi.

Berdasarkan data BPS tahun 2016 Kabupaten Sukabumi memiliki luas wilayah 4.145,70 kilometer persegi, menjadikannya daerah dengan wilayah geografis terluas di Jawa Barat.

Kabupaten Sukabumi tidak hanya terkenal sebagai daerah terluas di Jawa Barat tetapi juga menduduki peringkat kedua terluas di Pulau Jawa setelah Banyuwangi.

Baca Juga: Pemkot Akan Kembali Gelar Bandung Great Sale, Catat Tanggalnya

Hal ini mendorong usulan untuk pemekaran Kabupaten Sukabumi, dengan aspirasi masyarakat untuk membentuk daerah otonomi baru seperti Kabupaten Sukabumi Utara.

Pada tahun 2020, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengumumkan rencana pemekaran yang meliputi Kabupaten Sukabumi Utara, Garut Selatan, dan Bogor Barat.

Penetapan pemekaran ini dilakukan setelah rapat paripurna antara Gubernur dan DPRD Jabar pada 4 Desember 2020, mengacu pada Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Akan Terjadi Tsunami di Gorontalo pada Juli Tahun Ini?

Meskipun demikian, hingga saat ini belum ada keputusan final terkait pemekaran Kabupaten Sukabumi.***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub