Nasib Pembangunan Tol Getaci, Ditender Ulang hingga Terancam Dipangkas Rute Tak Sampai Jateng

- 7 Juni 2023, 20:00 WIB
Ilustrasi Proyek Jalan Tol. Pembebasan Lahan Tol Getaci di Kabupaten Garut/Instagram.com @pupr_bpjt
Ilustrasi Proyek Jalan Tol. Pembebasan Lahan Tol Getaci di Kabupaten Garut/Instagram.com @pupr_bpjt /

PRFMNEWS - Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan update pembangunan proyek Jalan Tol Getaci (Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap) yang semula digadang-gadang sebagai calon jalan tol terpanjang di Indonesia.

Kabar terbaru pembangunan Tol Getaci, kata Menteri PUPR, yakni proyek infrastruktur tersebut akan tetap dilanjutkan namun rencananya akan melalui proses tender ulang.

Menteri Basuki Hadimuljono juga menyampaikan rute pembangunan Tol Getaci akan diprioritaskan hanya sampai ke Ciamis, Jawa Barat terlebih dahulu belum memanjang hingga ke Cilacap, Jawa Tengah.

Baca Juga: Video Kengerian Kebakaran Pasar Induk Caringin

"Ini yang paling dibutuhkan, saya kira kita akan mengerjakan yang bagian Gedebage hingga Ciamis terlebih dahulu," kata Basuki Hadimuljono, dikutip prfmnews.id dari ANTARA.

Alasan pembangunan Tol Getaci yang akan diutamakan dikerjakan hanya sampai Ciamis terlebih dahulu ini, ujar Basuki, karena panjang ruas jalan tol ini yang terlalu panjang sehingga perlu dibatasi.

“Panjang Jalan Tol Getaci dari Gedebage sampai dengan Ciamis sendiri kemungkinan dapat mencapai 108 kilometer,” ujarnya.

Baca Juga: KEREN! Putri Ariani Asal Indonesia Sukses Raih Golden Buzzer di America's Got Talent

Sementara terkait tender ulang proyek Jalan Tol Getaci, Basuki menyampaikan bahwa proses itu akan baru dilakukan sekarang karena mempertimbangkan medan proyek Tol Getaci yang berat dan menantang.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x