Pengumuman PPDB SMA, SMK, SLB Jabar Tahap 2 Dilakukan Hari ini Pukul 14.00 WIB

- 8 Juli 2020, 15:28 WIB
Laman PPDB Jabar 2020.*
Laman PPDB Jabar 2020.* /Tangkapan Layar

PRFMNEWS - Panitia penerimaan peserta didik baru Jawa Barat (PPDB Jabar) untuk tingkat SMA, SMK, dan SLB, mengumumkan hasil PPDB tahap 2, salah satunya jalur zonasi, pada hari ini, Rabu (8/7/2020).

Dikutip pfmnews.id dari laman resmi PPDB Jawa Barat, pengumuman hasil seleksi PPDB diumumkan hari ini mulai pukul 14.00 WIB.

Nantinya, untuk mengetahui diterima atau tidak di sekolah tujuan, para calon peserta didik tinggal mengeceknya di laman resmi PPDB Jabar.

Baca Juga: Tarif Tertinggi Rapid Test Rp150 Ribu, Ombudsman: Menguatkan Dugaan Ini Sudah jadi Barang Dagangan

Jika dinyatakan diterima, maka siswa dipersilahkan untuk melakukan daftar ulang.

Untuk jadwal daftar ulang, peserta tinggal melihat jadwal di website PPDB sekolah tujuan. Namun, jika sekolah tersebut tak memiliki website PPDB, maka calon siswa tinggal melihat jadwal daftar ulang secara langsung di sekolah tujuan.

"Informasi daftar ulang bagi pendaftar yang diterima dapat dilihat pada laman info sekolah di website PPDB pada sekolah tujuan tempat diterima (bagi daerah/sekolah yang tidak terkendala akses internet). Atau di sekolah tujuan tempat diterima (bagi sekolah/daerah yang terkendala akses internet)," bunyi pengumuman di laman resmi PPDB Jabar.

Cara cek pengumuman PPDB Jabar Tahap 2:
1. Masuk ke website ppdb.disdik.jabarprov.go.id.
2. Masukkan nomor pendaftaran.
3. Klik Cari
4. Akan muncul pengumuman diterima atau tidak.

Baca Juga: 8 Juli 2018: Gol Tunggal King Eze Bawa Persib Kalahkan PSIS Semarang

Jika peserta didik diterima akan muncul pengumuman Hasil Seleksi Pendaftaran Tahap 2: Diterima di (SMA tujuan tempat diterima) dan (lewat jalur yang diambil). Pendaftar yang diterima dimohon untuk memeriksa informasi daftar ulang di halaman Info Sekolah.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x