Diapresiasi Wapres, Pemprov Jabar, Bank bjb, dan Es Cendol Elizabeth Bandung Raih Paritrana Award 2022

- 28 Oktober 2022, 21:44 WIB
Pemprov Jabar, Bank bjb, dan Es Cendol Elizabeth Bandung Raih Paritrana Award 2022.
Pemprov Jabar, Bank bjb, dan Es Cendol Elizabeth Bandung Raih Paritrana Award 2022. /Humas Jabar

PRFMNEWS – Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mengapresiasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar), Bank bjb, dan Es Cendol Elizabeth yang menyabet penghargaan dalam ajang Paritrana Award 2022.

Wapres menyampaikan selamat kepada Jabar yang menjadi Pemprov terbaik pertama dan meraih Paritrana Award sebagai penghargaan di bidang Jaminan Sosial Ketenagakerjaan.

Pemprov Jabar dinilai memiliki tingkat kepatuhan yang baik terhadap program jaminan sosial ketenagakerjaan, dan telah berinovasi memberikan perlindungan kepada 150.000 pekerja rentan, mulai dari tenaga pendidik keagamaan, guru ngaji, guru madrasah, guru pesantren, hingga marbut.

Baca Juga: Satu Orang Pengendara Motor Meninggal Terlindas Truk di Jalan Raya Bypass Cicalengka

Selain itu, Ma’ruf Amin juga mengutarakan selamat kepada Bank bjb yang keluar sebagai terbaik pertama pada Kategori Badan Usaha Skala Besar, yang telah memberikan perlindungan terhadap ribuan pekerja rentan, mulai dari marbut, guru ngaji, hingga pegawai lintas agama.

Selanjutnya, Ma’ruf Amin mengucapkan selamat kepada Es Cendol Elizabeth Bandung yang turut meraih penghargaan sebagai UMKM Terbaik ketiga, sehingga berhak memboyong piagam penghargaan, uang pembinaan, dan kendaraan operasional.

"Saya mengucap selamat kepada para penerima Anugerah Paritrana, semoga menjadi motivasi lebih maju memberikan perlindungan kepada pekerja, dan menjadi contoh dan inspirasi untuk Pemda dan pemangku kepentingan lainnya," kata Ma’ruf Amin di Istana Wapres RI, Jakarta, Kamis 27 Oktober 2022.

Baca Juga: Ada Konperensi Asep Asep ke-5 di Kota Bandung Besok, Pemilik Nama Asep di Seluruh Dunia Diundang

Penyerahan piagam penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Paritrana Award dari Wapres tersebut turut dihadiri Wakil Gubernur (Wagub) Jabar Uu Ruzhanul Ulum.

Ma'ruf Amin mengemukakan, sebelumnya, Jaminan Sosial Ketenagakerjaan identik dengan pekerja formal.

Namun kini telah mampu menjangkau pekerja rentan melalui dukungan Pemerintah Daerah Provinsi dan Kabupaten/ Kota, serta Badan Usaha.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x