Seleksi Terbuka JPT Pratama Pemprov Jabar, 59 Pelamar Lolos Seleksi Administrasi

- 17 Juni 2020, 20:53 WIB
Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) telah membuka seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama.
Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) telah membuka seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama. /https://www.seleksiterbuka.jabarprov.go.id/

PRFMNEWS - Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) telah membuka seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama.

Ada 10 posisi JPT Pratama yang dibuka kali ini yaitu Kepala Biro BUMD dan Investasi Sekretariat Daerah (Setda), Kepala Biro Organisasi Setda, Kepala Biro Pelayanan dan Pengembangan Sosial Setda, Kepala Biro Pemerintahan dan Kerjasama Setda, Kepala Biro Perekonomian Setda, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman, Kepala Dinas Sumber Daya Air Provinsi Jabar, Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura, dan Kepala Biro Umum Setda Jabar.

Kepala Bidang Pengembangan Karir BKD Jabar, Teten mengatakan, pada tahap awal pihaknya sudah melakukan seleksi untuk 9 posisi JPT. Untuk 1 posisi JPT lainnya akan dilakukan di tahap berikutnya.

"Tahap awal seleksi terbuka 9 JPT," kata Teten saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Rabu (17/6/2020).

Baca Juga: Face Shield Unik Karakter Star Wars dari Bandung

Teten mengatakan, sudah ada 124 pelamar yang masuk. Dari 124 pelamar, 59 pelamar sudah dinyatakan lolos seleksi administrasi. Setelah ini, akan masuk tahap seleksi wawancara assesement yang akan dilaksanakan pada Kamis (18/6/2020).

"Kemudian akan ada seleksi penulisan makalah pada 19 Juni, setelah itu pengumuman yang lolos ke tahap berikutnya," kata dia.

Tahap terakhir kata dia adalah sesi wawancara dengan panitia seleksi.

"Dalam sesi wawancara itu ditanya tentang visi misi dan strategi organisasi, dari visi misi gubernur di-breakdown lagi menjadi strategi organisasi seperti apa untuk mencapai target Jabar Juara Lahir Batin," kata dia.

Baca Juga: Pengamat: Iuran BPJS Naik di Tengah Pandemi Sangat Tidak Tepat

Setelah tahap terakhir kata dia, akan diumumkan 3 besar peserta yang lolos, yang kemudian akan dilakukan tes kesehatan.

"Setelah itu ada sesi wawancara dengan pejabat pembina kepegawaian yaitu gubernur dan wakil gubernur," katanya.

Lebih lanjut ia pun berharap pelantikan 10 JPT baru segera dapat dilakukan.

"Mudah-mudahan kita bisa melakukan pelantikan secepatnya karena bagaimana pun 10 JPT kosong di pemprov cukup kurang begitu perform terhadap kinerja organisasi pemprov," harapnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x