Buntut Ricuh Demo BBM Naik di DPRD Jabar, Polisi Amankan 10 Orang dan 2 Masuk DPO

- 23 September 2022, 18:29 WIB
Ilustrasi demo di depan Gedung DPRD Jabar di Kota Bandung, Kamis 23 September 2022.
Ilustrasi demo di depan Gedung DPRD Jabar di Kota Bandung, Kamis 23 September 2022. /PRFMNEWS.ID

PRFMNEWS – Kericuhan terjadi saat aksi demo tolak kenaikan harga BBM di depan Gedung DPRD Jawa Barat (Jabar), Kota Bandung, Kamis 22 September 2022.

Polda Jabar mengamankan 10 orang yang diduga terlibat dalam kericuhan demo tolak harga BBM naik di depan Gedung DPRD Jabar yang diikuti berbagai elemen mahasiswa tersebut.

Selain itu, Polda Jabar juga mengumumkan dua orang diduga provokator kericuhan masuk daftar pencarian orang (DPO).

Baca Juga: Bukan Hanya Pegal-pegal, 5 Gejala Ini Menandakan Kadar Kolesterol Kamu Tinggi, Kata dr. Saddam Ismail

Kabar pengamanan 10 orang diduga terlibat kericuhan demo di depan Gedung DPRD Jabar tersebut disampaikan Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo.

Ibrahim menjelaskan, dua orang DPO ini diduga memprovokasi kericuhan tersebut dengan mulai melempar batu ke arah polisi yang berjaga.

"Kami akan cari apa agenda dari orang tersebut, sehingga berusaha memprovokasi situasi," kata Ibrahim, dikutip prfmnews.id dari ANTARA.

Baca Juga: Kuliner Hidden Gem Enak di Surapati Bandung, Pertahankan Cara Tradisional ‘Naik Kuda’ Saat Buat Bahan Utama

Kericuhan yang Kamis sore kemarin terjadi saat berbagai elemen mahasiswa di Bandung menyampaikan aspirasi soal kenaikan harga BBM.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x