Ini Kata Pengelola Soal Wacana Pembukaan Kembali Objek Wisata di Lembang

- 2 Juni 2020, 20:11 WIB
SUASANA wisata terbaru berupa bangunan-bangunan Asia di The Great Asia Afrika di Jalan Raya Lembang, Kabupaten Bandung, Rabu (11/12/2019).
SUASANA wisata terbaru berupa bangunan-bangunan Asia di The Great Asia Afrika di Jalan Raya Lembang, Kabupaten Bandung, Rabu (11/12/2019). /ARIF HIDAYAH/“PR”

BANDUNG,(PRFM) - Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB) berencana menerapkan new normal pada 1 Juni 2020.

Namun karena belum ada rekomendasi dari Kementerian Kesehatan soal penerapan new normal di Jawa Barat, rencana tersebut terpaksa ditunda.

Meski demikian, para pengelola wisata di Lembang diminta untuk tetap melakukan persiapan.

Hal itu dilakukan guna mengantisipasi bilamana objek wisata kembali dibuka. 

Chairman sekaligus CEO Perisai Group, Perry Tristianto mengatakan pihaknya tengah menyiapkan persyaratan guna pembukaan kembali objek wisata.

"Kita harus tandatangani syarat-syarat, ini sedang dipersiapkan ini itunya sesuai dengan syarat new normal," kata Perry saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Selasa (2/6/2020).

Baca Juga: TNI Kerahkan 3.400 Personel Dalam Rangka Adaptasi Kebiasaan Baru di Jabar

Mengenai syarat pembatasan jumlah pengunjung, ia tak mempermasalahkannya.

Sebab ia menilai untuk mencari pengunjung sekitar 30% saja sudah susah untuk permulaan.

"Berpikir untuk ke normal kan butuh 2 sampai 3 bulan, terus masyarakat juga sudah sadar bahwa takut keramaian," kata dia.

Kemudian, ia melihat pengunjung dari luar kota juga tidak akan banyak seperti dahulu.

Pasalnya sebagian besar pengunjung yang merupakan warga Jabodetabek masih terbatas aktivitasnya.

"Dari luar kota ga bisa keluar, untuk orang lokal Bandung mungkin bisa, tapi jumlahnya menurut saya ga terlalu banyak," katanya.

Baca Juga: Update Penanganan COVID-19 Kabupaten Bandung, 2 Juni 2020

Meskipun begitu ia menuturkan, pihaknya tetap menyiapkan protokol kesehatan, entah untuk karyawan maupun pengunjung.

"Utamanya karyawan harus terlindungi dengan menyiapkan masker, sarung tangan. Kita juga siapkan tempat cuci tangan dari air yang mengalir langsung," katanya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x