[Bagian 1] Bandara Nusawiru, Hidup Segan Mati Pun Enggan

- 4 April 2021, 10:58 WIB
Pintu masuk bandara Nusawiru, Pangandaran.
Pintu masuk bandara Nusawiru, Pangandaran. /Tommy Riyadi-PRFM

Hendra menambahkan, meski sepi penerbangan namun operasional Bandara tetap berjalan. Ada sekira 40 orang staf, mulai dari petugas pemantau menara daru Airnav, dari Dishub Jabar, hingga satuan pengamanan Bandara, tetap bekerja setiap harinya.

“Bandara tetap beroperasi dari jam 6 pagi sampai menjelang malam. Kita tetap melaksanakan protap ini, termasuk hari Minggu dan hari libur nasional,” tuturnya.

Pesawat yang hendak lepas landas di Bandara Nusawiru, Pangandaran.
Pesawat yang hendak lepas landas di Bandara Nusawiru, Pangandaran. Tommy Riyadi-PRFM

Untuk memenuhi kebutuhan operasional, Hendra menjelaskan hingga kini anggaran operasional Nusawiru bersumber dari APBD Jawa Barat melalui Dishub Jabar. Dibutuhkan sekira Rp.4 miliar dana operasional untuk pemeliharaan Bandara.

“Biaya operasional Bandara, untuk listrik saja rata-rata 30 juta per bulan, yang di ambil dari anggaran Dishub jabar. Pemeliharaan runway, terakhir 6 miliar untuk overlay landasan. Biaya pemeliharaan Bandara setiap tahun sekira 10 miliar,”jelas Hendra.

Baca Juga: Link Streaming MotoGP Doha Qatar: Pebalap ‘Rookie’ Mulai Balapan dari Pole Position

Sumber pendapatan Bandara sendiri selama ini didapat dari retribusi penyewaan parkir pesawat.

“Sementara pendapatan dari retribusi penyewaan parkir pesawat, Landing Fee, Remind Open Night (RON) Fee, atau biaya menginap pesawat, setahun sekira 1 miliar,” kata Hendra.

Perlu di ketahui, sejumlah pesawat latih milik sekolah penerbangan dan juga maskapai penerbangan Susi Air milik mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) RI, Susi Pudjiastuti, memang parkir di Bandara Nusawiru.

Sejummlah pesawat yang terparkir di Bandara Nusawiru, Pangandaran.
Sejummlah pesawat yang terparkir di Bandara Nusawiru, Pangandaran. Tommy Riyadi-PRFM

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x