Lampaui Target, Lebih dari 100 Persen Tenaga Kesehatan di Kabupaten Garut Sudah Divaksin

- 20 Maret 2021, 19:02 WIB
Ilustrasi Proses vaksinasi di Kabupaten Garut.
Ilustrasi Proses vaksinasi di Kabupaten Garut. /Humas Kabupaten Bandung

PRFMNEWS – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Garut mencatat vaksinasi terhadap para tenaga kesehatan di luar dugaan ekspektasi karena melebihi target yang ditentukan.

Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinkes Garut, Asep Surachman menyatakan pelaksanaan vaksinasi tahap dua yang saat ini tengah dilaksanakan di Kabupaten Garut sudah hampir rampung.

"Alhamdulillah sudah mau rampung sudah selesai. Hasilnya itu sangat melebihi ekspektasi tenaga kesehatan hampir 111 persen itu semua karena tim yang solid baik dari dinas kesehatan, rumah sakit, maupun puskesmas," ujar Asep, Sabtu 20 Maret 2021.

Baca Juga: Persib Bandung Berangkat ke Sleman Lewat Jalur Darat 22 Maret Nanti

Baca Juga: Link Streaming Vincenzo Episode 9 yang Tayang Sesaat Lagi

Ia mengklaim, keberhasilan vaksinasi merupakan keberhasilan bersama. Asep menuturkan saat ini pihaknya fokus melaksanakan vaksinasi kepada pelayan publik dan belum bisa melakukan vaksinasi kepada lansia.

"Yang kedua adalah pada lansia dan pelayan publik, lansia sampai saat ini kita belum melaksanakan. Kita fokus dulu kepada pelayan publik. Pelayan publik yang  ada disini adalah saya sampaikan ada TNI, Polri, ASN, BUMN, BUMD, wartawan banyak lagi tokoh agama, tokoh pesantren kita semua akan vaksinasi," tuturnya.

Asep mengungkapkan, untuk minggu ini vaksinasi akan dilakukan salah satunya kepada para tenaga pengajar.

Baca Juga: Trigana Air Tergelincir di Saat Hendak Take Off, Seluruh Penumpang Dipastikan Selamat

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: garutkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x