Kualitas Air Citarum Masuk Kategori Cemar Ringan, Ridwan Kamil Ucap Syukur dan Tebar Benih Ikan

- 17 Januari 2021, 13:13 WIB
Sejumlah anak terlihat bahagia berenang di Sungai Citarum yang indeks cemarnya pada akhir 2020 lalu berada di titik cemar ringan.
Sejumlah anak terlihat bahagia berenang di Sungai Citarum yang indeks cemarnya pada akhir 2020 lalu berada di titik cemar ringan. /INSTAGRAM @ridwankamil

PRFMNEWS – Pemerintah Provinsi Jawa Barat mencatat adanya peningkatan kualitas air Sungai Citarum dari yang semula cemar berat pada tahun 2018 menjadi cemar ringan di tahun 2020.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengaku bersyukur atas membaiknya kualitas ikan air Sungai Citarum. Pasalnya, indeks kualitas air di Sungai Citarum sebelumnya di tahun 2020 ditargetkan hanya sampai cemar sedang.

“Alhamdulillah, Akhir 2020 kemarin, kualitas air di Sungai Citarum membaik dari indeks cemar berat di 2018 menjadi cemar ringan di 2020, padahal targetnya cemar sedang,” tuturnya dalam instagram pribadinya, Minggu 17 Januari 2021.

Baca Juga: Pemkab Bandung Siapkan 80 Titik Lokasi Penyuntikan Vaksin, Didominasi Puskesmas

Baca Juga: IKAPPI Tegaskan Revitalisasi Pasar Tradisional Harus Pro Pedagang

Ia pun bahagia anak-anak di desa yang terlewati Sungai Citarum sudah mulai kembali bermain di sungai lagi tanpa takut air tercemar.

Selain itu, Ridwan Kamil beserta jajarannya pun mulai menabur berbagai spesies ikan.

“Karenanya ikan-ikan sudah bisa hidup lagi. Anak-anak desa sudah mulai berani bermain air sungai lagi. Kami Forkopimda mulai menabur berbagai spesies ikan. ‘ikan sepat ikan gabus ikan lele. Lebih cepat lebih bagus dan tidak bertele-tele’,” kata Ridwan Kamil.

Baca Juga: Ini Syarat dan Ketentuan Bagi Pasien Covid-19 yang Hendak Isolasi di Secapa AD Bandung

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x