Profil Singkat Bernadya, Penyanyi Muda Berbakat yang Sedang Viral

Penulis: TIM PRFM
Editor: Rian Firmansyah
Lagu Satu Bulan karya Bernadya kini tengah diganderungi masyarakat, terutama anak muda yang punya kisah relate.
Lagu Satu Bulan karya Bernadya kini tengah diganderungi masyarakat, terutama anak muda yang punya kisah relate. //Instagram @bernadyaribka

BANDUNG, PRFMNEWS - Di tengah dinamika industri musik Indonesia, Bernadya Ribka Jayakusuma semakin mendapatkan sorotan publik.

Penyanyi muda yang penuh bakat ini tidak hanya terkenal karena suara emasnya, tetapi juga karena karya musik-musiknya yang bagus dan makna lagunya sangat relate dengan kehidupan cinta anak muda zaman sekarang.

Penyanyi cantik ini memiliki nama lengkap Bernadya Ribka Jayakusuma, lahir di Surabaya, Jawa Timur pada 16 Maret 2004.

Baca Juga: PDIP Resmi Usung Andhika Perkasa dan Hendrar Prihadi di Pilgub Jateng 2024

Sebelum mencapai ketenaran saat ini, Bernadya memulai karier musiknya dengan ikut serta dalam ajang The Voice Kids Indonesia pada tahun 2016, di mana ia bergabung dengan
Team Tulus yang disiarkan oleh Global TV.

Setelah berpartisipasi dalam ajang pencarian bakat tersebut, Bernadya membentuk grup musik bersama kakaknya yang diberi nama Celine & Nadya pada tahun 2018.

Bernadya kemudian memutuskan untuk berkarier sebagai penyanyi solo. Ia resmi bergabung dengan Juni Records pada Juni 2022 dan memutuskan untuk menggunakan nama panggung Bernadya.

Baca Juga: Daftar Film Yang Sedang Tayang di Bioskop Agustus 2024

Setelah bergabung ia mempersiapkan lagu pertamanya yang berjudul "Apa Mungkin." yang dirilis pada 23 September 2022 dan berhasil membawa Bernadya meraih nominasi sebagai Pendatang Baru Terbaik. Sampai sekarang lagu-lagunya selalu trending di spotify dan viral di media sosial.

Biodata Bernadya Ribka Jayakusuma

Nama Lengkap: Bernadya Ribka Jayakusuma
Nama Panggung: Nadya (Bernadya)
Tempat Lahir: Surabaya
Tanggal Lahir:16 Maret 2004
Usia: 20 Tahun
Nama Instagram: @bernadyaribka

Itulah profil Bernadya, penyanyi muda yang saat ini tengah viral.*** (Dwiantari Kusumadewi/Job Training)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub