Sinopsis Film Laura, Kisah Perjalanan Laura Anna yang Bikin Perasaan Orang-orang jadi Campur Aduk

Penulis: TIM PRFM
Editor: Indra Kurniawan
Ceritakan perjalanan hidup mendiang Laura Anna, ini sinopsis film Laura: A True Story of a Fighter yang dibintangi Amanda Rawles.
Ceritakan perjalanan hidup mendiang Laura Anna, ini sinopsis film Laura: A True Story of a Fighter yang dibintangi Amanda Rawles. /Tangkapan layar YouTube/MD Pictures

BANDUNG, PRFMNEWS – Film ini merupakan film dokumenter yang mendalam dan emosional yang menggambarkan perjalanan hidup seorang influencer Indonesia blasteran Hongaria yang penuh inspirasi, Laura Anna Edelenyi. Film ini mengikuti kehidupan Laura sejak kecelakaan tragis yang dialaminya pada tahun 2019, yang membuatnya mengalami kelumpuhan.

Trailer film Laura banjir pujian, apalagi publik menyadari jika penampilan dan suara Amanda Rawles yang memerankan karakter Laura Anna disebut sangat mirip dengan aslinya. Biar nggak makin penasaran, intip ulasan lengkap sinopsis film Laura yang dibuat untuk mengenang perjuangan Laura Anna berikut.

Filmnya akan menceritakan kisah Laura Anna dan perjuangannya untuk bertahan hidup setelah mengalami kecelakaan bersama kekasihnya. Jika di kehidupan nyata kekasih Laura Anna diketahui bernama Gaga, maka dalam versi filmnya nama pacar Laura diganti menjadi Jojo.

Hidup Laura yang bahagia dan ceria sebagai remaja yang populer di media sosial seketika berubah drastis akibat kecelakaan tersebut. Mirisnya hanya Laura saja yang harus menanggung akibat fatal dari kecelakaan itu.

Sinopsis Film Laura Anna

Kisah film Laura didedikasikan untuk mendiang Laura Anna. Film ini menceritakan kisah Laura dari sebelum kecelakaan hingga ia menjadi lumpuh dan hanya bisa terbaring di tempat tidur setelah kecelakaan itu.

Laura (Amanda Rowles) merupakan salah satu influencer terkenal keturunan Hongaria yang kerap mengunggah konten berupa kesehariannya di media sosial, khususnya Instagram dan YouTube.

Suatu hari, Laura mengalami kejadian yang tidak menguntungkan. Mobil yang dikendarainya bersama pacarnya Jojo (Kevin Ardylova) mengalami kecelakaan serius. Kecelakaan itu menyebabkan Laura lumpuh dari pinggang ke bawah.

Sedangkan Jojo hanya mengalami luka ringan. Untungnya, Laura dikelilingi oleh orang-orang baik yang terus membantunya pulih dan melanjutkan hidupnya. Laura terus menerima dukungan tulus dari keluarga dan teman-temannya.

Namun, di sisi lain, Jojo justru menyalahkan Laura dan justru meninggalkan pacarnya itu. Lantas, bagaimana kisah drama yang tersaji dalam Film Laura?

Saksikan kisah selengkapnya dalam film Laura di Bioskop terdekat saat tayang 12 September 2024 nanti.***(Alfiani Nurul Fauziah/Job Training)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub