Prospek Meningkat, Film-Film Korea Selatan Mendominasi Industri Perfilman Dunia

- 17 Februari 2023, 18:30 WIB
Ilustrasi Film Korea Selatan.
Ilustrasi Film Korea Selatan. /Tangkap Layar IMBd

PRFMNEWS - Lama tidak menjadi perhatian dunia perfilman internasional, industri film Korea yaang cukup menarik dan inovatif kini mulai berubah.

Perubahan terjadi ketika film Parasite dan Squid Game dari Korea Selatan mencetak sejarah dan menembus pasaran dunia.

Melansir dari DW sebelum tahun 2000an, hanya sedikit orang yang mengenal budaya maupun gaya hidup di Korea Selatan, apalagi meramalkan bahwa budaya ini akan mendunia.

Baca Juga: Polisi Sebut Begal Berpisau di Lengkong Bandung yang Ditembak Sudah 7 Kali Dipenjara

Namun sejak dimulainya era reformasi demokrasi, Korea Selatan berkembang pesat menjadi salah satu pemain ekonomi terpenting di Asia dan dunia.

Kemudian, awal tahun 2000an film-film Korea Selatan mulai menarik perhatian dunia.

Saat ini, film dan serial Korea Selatan sudah menjadi bagian penting industri hiburan global, terutama di Asia. Drama-drama Korea juga diminati dari AS sampai Afrika.

Baca Juga: Pengusaha Ayam Goreng di Bekasi Dibunuh, Anaknya Diculik

Selain itu, Gelombang Budaya Pop Korea atau Hallyu istilah yang banyak digunakan untuk menggambarkan kesuksesan internasional musik, film, TV, mode, dan makanan Korea Selatan.

Gelombang korea tersebut menyebar pesat setelah film "Parasite" memenangkan Oscar dan sejumlah penghargaan internasional.

Dengan berkembangnya film dan serial Korea Selatan, membuat studio-studio besar AS telah membuka cabang di Korea Selatan dengan tujuan memproduksi film bersama.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: DW


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x