Sastrawan Sapardi Djoko Damono Dimakamkan di Bogor

- 19 Juli 2020, 17:41 WIB
Sapardi Djoko Damono. *@damonosapardi
Sapardi Djoko Damono. *@damonosapardi /@damonosapardi/

PRFMNEWS - Sastrawan termasyhur Tanah Air Sapardi Djoko Damono yang meninggal dunia di rumah sakit Eka Hospital, Tangerang Selatan, Banten, Minggu dinihari, akan dimakamkan di Taman Pemakanan Giritama, Giri Tonjong, Bogor.

Humas Fakultas Ilmu Budaya Universitas Indonesia, Chysa mengatakan, sebelum dimakamkan, jenazah akan disemayamkan di Kompleks Dosen UI no 113 Jalan H Djuanda Ciputat, Tangerang Selatan.

"Jenazah akan dimakamkan usai Shalat Ashar," katanya di Depok seperti dikutip dari ANTARA, Minggu 19 Juli 2020.

Baca Juga: Terdampak COVID-19, Pemeliharaan Trotoar Kota Cimahi Baru Akan Dilakukan Tahun Depan

Pihak keluarga memohon doa untuk mendiang dan meminta agar kerabat dan sahabat tidak ikut mengantar di pemakaman karena kondisi pandemi Covid-19.

Penyair yang terkenal dengan puisi Hujan Bulan Juni tersebut juga Guru Besar Fakultas Ilmu Budaya Universitas Indonesia.

Baca Juga: Ridwan Kamil Minta DKM Masjid di Jawa Barat Rutin Semprotkan Disinfektan

Sapardi yang lahir di Surakarta pada 20 Maret 1940 tersebut juga pernah menjabat sebagai dekan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Indonesia periode 1995 hingga 1999.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x