Puteri Indonesia Diharapkan Terus Promosikan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Tanah Air

- 8 Maret 2020, 15:06 WIB
Malam final Putri Indonesia 2020, Jumat (6/3/2020) di JCC Senayan, Jakarta*
Malam final Putri Indonesia 2020, Jumat (6/3/2020) di JCC Senayan, Jakarta* /KEMENTERIAN PARIWISATA dan EKONOMI KREATIF (KEMENPAREKRAF)

BANDUNG, (PRFM) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio mengapresiasi terpilihnya Rr. Ayu Maulida sebagai Putri Indonesia 2020. Ia berharap, Ayu dapat mempromosikan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia.

Wishnutama Kusubandio usai menjadi juri di malam final Putri Indonesia 2020 pada Jumat (6/3/2020) di JCC Senayan, Jakarta mengatakan, terpilihnya wakil dari provinsi Jawa Timur itu sebagai Puteri Indonesia 2020 akan melanjutkan tongkat estafet dari Puteri Indonesia 2019, Frederika Alexis Cull.

Dalam siaran pers Kemenparekraf, Puteri Indonesia selama ini adalah representasi Indonesia yang akan memperkenalkan kekayaan alam dan budaya yang jadi kekuatan pariwisata tanah air serta ekonomi kreatif ke dunia internasional.

Baca Juga: Muhammadiyah Telah Tetapkan 1 Ramadhan dan 1 Syawal 1441 Hijriah

Selain Menparekraf turut hadir sebagai juri di acara tersebut, adalah Puteri Indonesia 2018 Sonia Fergina Citra, Komisaris Utama Garuda Indonesia Triawan Munaf, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati Puspayoga, serta Miss Universe 2015 Pia Alonso Wurtzbach.

"Puteri Indonesia tidak sekadar sebagai ajang kecantikan, lebih dari itu, Puteri Indonesia secara konsisten menghadirkan wakil-wakilnya menunjukkan Indonesia sebagai bangsa yang besar dengan kekayaan alam, budaya dan ragam kekuatan produk kreatifnya," kata Wishnutama.

Di kesempatan itu, Wishnutama sempat melontarkan pertanyaan kepada finalis dari Nusa Tenggara Timur, Angel Virginia Boelan di babak 6 besar.

Baca Juga: Di Era 4.0 Perempuan Semakin Tunjukan Eksistensi

Wishnutama mengatakan, tidak hanya pemenang, seluruh finalis Puteri Indonesia lewat tiga kekuatan utama yakni brain, beauty, dan behaviour diajak untuk terus menanamkan akar yang kuat terhadap generasi muda Indonesia untuk mencintai budaya nusantara.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x