Apes, Preman Terminal Cicaheum Nggak Sadar Kejar Sopir Bus Sampai Masuk Kantor Polisi, Berakhir di Penjara

- 16 September 2021, 15:26 WIB
Terminal Cicaheum Kota Bandung.***
Terminal Cicaheum Kota Bandung.*** //TOMMY RIYADI-PRFM

Merasa sudah membayar tadi, Rihan cuek dan tetap melaju ke luar terminal. Namun ternyata dua orang preman itu tidak terima dan mengejar bus Rihan.

Dua preman itu mengejar dengan motor sambil melempari bus Rihan menggunakan batu. Pelemparan terjadi lebih dari satu kali.

Dengan alasan untuk membuat penumpang aman dari amukan para penjaga jalur, Rihan kemudian memutuskan untuk membawa bus ke Polsek Ujung Berung.

Baca Juga: Pengendera Motor Tergilas Truk, Kecelakaan Lalin di Perempatan Sukajadi-Paskal Siang Tadi

Tapi sesaat sebelum Rihan membelokan bus ke dalam area Polsek Ujung Berung, satu lemparan batu mengenai Rihan.

Rihan terluka di telinga kiri, darah bercucuran.

Sesampainya di halaman parkir Polsek Ujungberung, suasana kemudian gaduh.

Dua preman itu masih marah-marah terhadap Rihan. Sedangkan Rihan tertatih dengan kondisi kepala bagian kiri mengeluarkan darah.

Kapolsek Ujungberung, Kompol Heryana yang kebetulan berada di kantor polsek, langsung berlari keluar dan melerai.

Baca Juga: Kesadaran Masih Rendah, Masyarakat Diminta Cek Legalitas Pinjol dengan Cara Ini

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x