Balita Viral Korban Pemukulan Meninggal Dunia? Cek Faktanya di Sini

- 17 Maret 2021, 13:10 WIB
Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro (depan kiri) menjemput balita ZM (digendong ibunda ZM) untuk mendapat perawatan medis dan prisikis. Seluruh biaya ditanggung Polresta Tangerang. Selasa 16 Maret 2021.
Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro (depan kiri) menjemput balita ZM (digendong ibunda ZM) untuk mendapat perawatan medis dan prisikis. Seluruh biaya ditanggung Polresta Tangerang. Selasa 16 Maret 2021. //Humas Polresta Tangerang//


PRFMNEWS - Beredar informasi di media sosial bahwa balita korban pemukulan oleh pria dewasa yang videonya viral meninggal dunia.

Terkait hal ini, Polresta Tangerang menegaskan bahwa kabar tersebut adalah tidak benar alias Hoax. Konfirmasi ini disampaikan oleh akun instagram resmi @polreskotatangerang, Rabu 17 Maret 2021.

"Beredar berita dimedia sosial bahwa balita korban penganiayaan yang terjadi di wilayah hukum Polres Kota Tangerang telah meninggal dunia, kami tegaskan bahwa berita tersebut adalah HOAX," tulis @polreskotatangerang.

Baca Juga: Pria Pemukul Balita yang Videonya Viral Ditangkap, Ada 5 Video Aksi Penganiayaan

 

Baca Juga: Terang-terangan Ridwan Kamil Akui Tidak Punya Buzzer

Polresta Tangerang menyatakan balita korban penganiayaan sedang dirawat intensif di rumah sakit serta kondisi kesehatannya semakin membaik.

"Korban sedang dirawat secara intensif di rumah sakit dan kondisinya semakin membaik," tambahnya.

Polresta Tangerang meminta masyarakat untuk selalu mengecek ulang sebuah informasi yang beredar tanpa sumber jelas. Jangan sampai masyarakat justru terjebak dan menjadi penyebar hoax.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x