Belasan Orang Alami Luka Akibat Gempa di Kabupaten Bandung

Penulis: Rifki Abdul Fahmi
Editor: Tim PRFM News
Kondisi sejumlah rumah akibat gempa magnitudo 5,0 di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Rabu, 18 September 2024.
Kondisi sejumlah rumah akibat gempa magnitudo 5,0 di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Rabu, 18 September 2024. /X/DaryonoBMKG/

PRFMNEWS - BPBD Provinsi Jawa Barat (Jabar) melaporkan data terkini mengenai dampak gempa yang terjadi di Kabupaten Bandung pada hari ini Rabu, 18 September 2024.

Selain belasan bangunan terdampak, belasan orang pun dilaporkan alami luka akibat gempa di Kabupaten Bandung yang terjadi pagi tadi.

Berdasarkan laporan sementara dari BPBD Jabar hingga pukul 12.50 WIB, sebanyak 14 orang dilaporkan alami luka sedang, satu orang alami luka ringan, dan lima orang alami luka berat.

Baca Juga: Puskesmas, Kantor Polsek, Hingga KUA Terdampak Gempa di Bandung Hari ini

Kini, kelima orang yang mengalami luka berat sudah dirujuk ke Rumah Sakit Bedas Kertasari.

Sementara korban luka ringan dan luka sedang sudah mendapat pertolongan medis di Puskesmas Kertasari.

Para korban ini mengalami luka karena tertimpa reruntuhan bangunan dampak gempa ini.

Baca Juga: Sejumlah Perjalanan KA Whoosh Dibatalkan Dampak Gempa di Bandung Hari ini dengan Pertimbangan Keselamatan

Disebutkan delapan rumah terdampak atau rusak akibat gempa di Kabupaten Bandung.

Selain itu beberapa fasilitas umum seperti puskesmas, kantor KUA, sekolah, hingga tempat ibadah juga terdampak dari gempa dengan magnitudo 5,0 ini.***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub