Dibuka Pendaftaran Volunteer Pawai Kendaraan Hias HJKB 214, Pemkot Bandung Siapkan Benefit Menarik

Penulis: Agung Tri Nurcahyo
Editor: Indra Kurniawan
Hari Jadi ke-214 Kota Bandung (HJKB)
Hari Jadi ke-214 Kota Bandung (HJKB) /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS – Acara Pawai atau Karnaval Kendaraan Hias yang merupakan salah satu rangkaian perayaan Hari Jadi ke-214 Kota Bandung (HJKB 214) atau Hari Ulang Tahun (HUT) ke-214 Kota Bandung akan diselenggarakan pada Minggu, 15 September 2024.

Sejumlah volunteer dibutuhkan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung untuk mendukung kesuksesan jalannya Pawai Kendaraan Hias dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-214 Kota Bandung pada 15 September 2024 mendatang.

Untuk itu, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Bandung membuka pendaftaran volunteer untuk bergabung menyukseskan rangkaian acara Karnaval Kendaraan Hias 2024. Pendaftaran volunteer ini dibuka bagi seluruh mahasiswa/i di Kota Bandung.

Baca Juga: Info Lengkap Rute Pawai Kendaraan Hias di Kota Bandung 15 September 2024

Cara mendaftar sebagai volunteer Pawai Kendaraan Hias HJKB 214 di Kota Bandung dapat dilakukan secara online melalui link bit.ly/VolunteerKendaraanHiasHJKB214.

Namun ada sejumlah persyaratan yang perlu diperhatikan buat kamu yang tertarik mendaftar menjadi volunteer Pawai Kendaraan Hias HJKB 214 di Kota Bandung yaitu:

1. Mahasiswa aktif
2. Aktif dalam kegiatan non akademik (organisasi dan volunteer)
3. Memiliki ketertarikan pada bidang komunikasi dan event
4. Berkomitmen mengikuti seluruh rangkaian kegiatan
5. Mengirimkan CV / Portofolio
6. Screenshot bukti follow Instagram @disbudpar.bdg

Baca Juga: Pawai Kendaraan Hias HUT Kota Bandung Akan Start di Gedung Sate dan Finish di Balai Kota Bandung

Bagi para volunteer yang lolos akan mendapatkan berbagai benefit mulai dari t-shirt, e sertifikat dan kesempatan berjejaring dengan berbagai kalangan.

Periode pendaftaran volunteer Pawai Kendaraan Hias ini dibuka mulai 3 September 2024 sampai 10 September 2024.

Untuk informasi lebih lanjut bisa melihat berbagai postingan melalui akun instagram @disbudpar.bdg. Yuk jadi bagian dari Pawai Kendaraan Hias Hari Jadi ke-214 Kota Bandung.***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub