Adu Domba Wali Kota Bandung Cup 2024 Berlangsung Meriah, Ekonomi Lokal Terdongkrak

Penulis: Indra Kurniawan
Editor: Tim PRFM News
Adu domba piala Wali Kota Bandung Cup 2024 di pamidangan Babakan Siliwangi, Sabtu 31 agustus 2024
Adu domba piala Wali Kota Bandung Cup 2024 di pamidangan Babakan Siliwangi, Sabtu 31 agustus 2024 /humas pemkot Bandung/

BANDUNG, PRFMNEWS - Adu Domba Wali Kota Bandung Cup 2024 di Lapangan Pamidangan Babakan Siliwangi sukses menjadi ajang perayaan budaya yang semarak, menarik minat banyak pengunjung dari berbagai kalangan.

Salah satu warga yang hadir, Sugeng Haryadi, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap inisiatif Pemerintah Kota Bandung dalam melestarikan dan mengembangkan seni tradisi lokal.

"Saya sangat senang melihat bagaimana antusiasme warga, terutama anak-anak muda, terhadap acara seperti ini," ujarnya pada Sabtu 31 Agustus 2024.

Baca Juga: Siapa Sangka Ada Arena Adu Tanduk Domba di Tengah Hutan Kota Bandung

Selain menjadi ajang unjuk kebolehan domba Garut, acara ini juga memberikan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi lokal.

Para pedagang yang membuka lapak di sekitar arena lomba mengaku merasakan lonjakan pengunjung yang berbelanja makanan, minuman, dan produk-produk khas Bandung

"Acara seperti ini benar-benar membantu kami, para pedagang kecil," kata seorang penjual makanan di Babakan Siliwangi, Sumarni.

Baca Juga: Sejarah Babakan Siliwangi, Hutan di Tengah Kota Bandung Pernah Berdiri Restoran hingga Jadi Objek Wisata

Keberhasilan penyelenggaraan Wali Kota Bandung Cup 2024 menjadi bukti nyata bahwa Kota Bandung tidak hanya memiliki kekayaan budaya yang melimpah, tetapi juga mampu mengelola aset budaya tersebut untuk mendorong pertumbuhan ekonomi.

Halaman:

Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub