Update 19 Oktober, Tiga Kecamatan di Kota Bandung Nol Kasus Positif Aktif Corona

- 19 Oktober 2020, 22:16 WIB
ILUSTRASI virus corona
ILUSTRASI virus corona /PRFMNEWS

PRFMNEWS - Hingga Senin 19 Oktober 2020, total terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) di Kota Bandung, Jawa Barat, mencapai 1.750 kasus.

Dilansir prfmnews.id dari laman Pusicov, dari 1.750 kasus terkonfirmasi positif virus corona, sebanyak 1.469 pasien dinyatakan sembuh, 176 pasien masih proses dalam perawatan (positif aktif), dan 72 lainnya meninggal dunia.

Jika dilihat dari peta sebaran virus corona di Kota Bandung, Kecamatan Sukajadi dan Buahbatu menjadi wilayah terbanyak penyumbang kasus positif aktif virus corona di Kota Bandung, dalam peta sebaran per kecamatan, Senin 19 Oktober 2020.

Baca Juga: Ada Pemain Positif Corona, Timnas Indonesia U-19 Batal Lawan Bosnia Herzegovina

Total kasus positif penularan virus corona di Kecamatan Sumur Bandung yakni sebanyak 90 kasus dengan 13 kasus positif aktif.

Sementara total kasus positif penularan virus corona di Kecamatan Buahbatu yakni sebanyak 87 kasus dengan 12 kasus positif aktif.

Berikut peta sebaran total kasus penularan virus corona serta kasus positif aktif di Kota Bandung, Senin 19 Oktober 2020: (data lengkapnya bisa klik di sini)

Sukajadi 13 kasus positif aktif
Buahbatu 13 kasus positif aktif
Coblong 12 kasus positif aktif

Baca Juga: DPT Pilkada Kabupaten Bandung Sudah Diperbaiki, Kini Tak Ada Lagi Pemilih Ganda dan WNA

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Pusicov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x