Tak Ada Korban Jiwa Dari Peristiwa Bangunan Ambruk di Margahayu Sore Tadi

Penulis: Rian Firmansyah
Editor: Tim PRFM News
Bangunan tiga lantai berbentuk ruko yang berada di Jalan Sampora, Kampung Cilisung RT 1 RW 16 Desa Sukamenak, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung ambruk sore tadi, Selasa 6 Agustus 2024.
Bangunan tiga lantai berbentuk ruko yang berada di Jalan Sampora, Kampung Cilisung RT 1 RW 16 Desa Sukamenak, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung ambruk sore tadi, Selasa 6 Agustus 2024. /BPBD Kabupaten Bandung

BANDUNG, PRFMNEWS - Bangunan tiga lantai berbentuk ruko yang berada di Jalan Sampora, Kampung Cilisung RT 1 RW 16 Desa Sukamenak, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung ambruk sore tadi, Selasa 6 Agustus 2024.

Damkar Kabupaten Bandung menyebutkan, ruko tersebut merupakan bangunan milik seorang warga bernama Cece. Bangunan tersebut dihuni oleh 3 KK dengan 14 jiwa.

Petugas Damkar Kabupaten Bandung mengirimkan 1 unit Rescue dari Mako Soreang untuk menangani bangunan ambruk tersebut. Beruntung, tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini.

Baca Juga: Terbaru! Daftar 20 Rute BRT Bandung Raya yang Ditargetkan Beroperasi 2026

Sebelumnya detik-detik peristiwa ambruknya bangunan tersebut terekam kamera warga. Tampak dalam video, warga terlihat menyaksikan peristiwa ambruknya bangunan tersebut dari jarak cukup dekat.

Diperkirakan, warga sekitar sudah mengira bahwa bangunan berbentuk ruko tersebut bakal roboh.

Saat bangunan ambruk, warga yang berada disana berlarian menyelamatkan diri. Terlihat juga ada pemotor yang hampir tertimpa puing-puing bangunan.

Baca Juga: Ada Event Lari di Gedung Sate Akhir Pekan ini, Simak Rutenya Biar Tidak Terjebak Macet

Halaman:

Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub