Terminal Cicaheum Jadi Depo BRT Bandung Raya, Ada 2 Koridor yang Akan Dilayani

Penulis: Rifki Abdul Fahmi
Editor: Tim PRFM News
Terminal Bus Cicaheum Bandung menjelang mudik Lebaran
Terminal Bus Cicaheum Bandung menjelang mudik Lebaran /PRFMNEWS.ID

PRFMNEWS - Pemerintah secara resmi akan mengubah fungsi Terminal Cicaheum dari tempat pemberangkatan bus antar kota menjadi depo bus perkotaan bus rapid transit (BRT) Bandung Raya mulai tahun 2025 mendatang.

Dari beberapa koridor yang akan mengaspal di Bandung Raya, rencananya ada dua koridor yang akan dilayani di Terminal Cicaheum ini.

Mengutip keterangan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Barat (Jabar) A. Koswara menyampaikan, akan ada dua koridor yang akan berhenti di Terminal Cicaheum.

Baca Juga: Daftar Rute BRT Bandung Raya yang Akan Beroperasi Mulai Tahun 2026, Lewat Mana Saja?

"Rencananya akan ada dua koridor BRT yang akan beroperasi pada jalur tersebut yaitu koridor BRT 01 Cibiru - Kebon Kalap dan Koridor 18 BRT Cicaheum-Sarijadi," tulis keterangan di instagram resmi Dishub Jabar.

Nantinya, bus antar kota baik AKAP maupun AKDP yang selama ini dilayani di Terminal Cicaheum akan dipindahkan ke Terminal Leuwipanjang seiring ubah fungsi Terminal Cicaheum jadi depo BRT Bandung Raya.

Disebutkan pula BRT koridor 1 akan menjadi satu dari dua koridor perintis yang akan dioperasikan pada tahun 2025.

Baca Juga: Terminal Cicaheum Jadi Depo BRT Bandung Raya Tahun 2025, Bey Machmudin Wanti-wanti Hal Ini Tak Boleh Terjadi

Selain itu juga, saat ini tengah dilakukan pembahanan kemungkinan penambahan layanan angkutan umum berbasis kabel atau cable car yang melewati terminal Cicaheum.

"Mudah-mudahan bisa segera terealisasi," pungkasnya.***


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub