Misteri Penemuan Mayat Penuh Luka di Gorong-gorong Dekat RS Mayapada Bandung

Penulis: Ema Rachmawati
Editor: Indra Kurniawan
Ilustrasi Penemuan Mayat
Ilustrasi Penemuan Mayat /Dok. PRFM

PRFMNEWS - Mayat seorang laki-laki ditemukan warga tergeletak di Jalan Terusan Buahbatu, Kota Bandung, dekat RS Mayapada pada Jumat, 12 Juli 2024 .

Dari informasi yang diterima, mayat itu ditemukan di area gorong-gorong di terusan Buahbatu dekat RS Mayapada.

Mayat laki-laki di Buahbatu, Kota Bandung tersebut, pertama kali ditemukan oleh tukang gorengan yang biasa mangkal di tempat itu.

Baca Juga: Warga Temukan Mayat Ibu Hamil dan Anak yang Berpelukan di Sungai Citarum

Kini mayat laki-laki yang diduga korban pembunuhan tersebut berada di rumah sakit untuk pemeriksaan dan identifikasi.

Kapolsek Bandung Kidul, Kompol Sulardjo mengatakan, dari informasi sementara yang diterimanya, mayat tersebut sudah dibawa ke RS Sartika Asih guna pemeriksaan lebih lanjut."(Mayat) dibawa ke sana (RS Sartika Asih) untuk pemeriksaan lebih lanjut," kata Sulardjo.

Dia menambahkan, berdasarkan penglihatan mata, mayat laki-laki itu sudah dipenuhi luka bolong-bolong ketika ditemukan. Luka bolong-bolong itu terletak di pinggang bagian belakang.

Baca Juga: Misteri Penemuan Mayat Tanpa Kelamin di Bogor, Bikin Warga Geger Saat Hujan Deras

"Kalau penglihatan mata telanjang, kami bukan ahlinya, ada luka bolong-bolong gitu. Di belakang, pinggang, luka-lukanya," kata dia menambahkan.

Halaman:

Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub