Cuaca Bandung Raya Diprediksi Cerah Berawan, Sebagian Jawa Barat Bakal Diguyur Hujan

- 19 September 2020, 09:43 WIB
Prakiraan Cuaca Bandung Hari ini.
Prakiraan Cuaca Bandung Hari ini. /PRFM


PRFMNEWS - Prakirawan Cuaca BMKG Bandung, Yan Firdaus menginformasikan kondisi cuaca di wilayah Bandung Raya pada Sabtu 19 September 2020.

Pada hari ini cuaca di Bandung Raya akan cerah berawan sepanjang hari.

"Suhu udara berkisar 19 sampai 31 derajat celsius, sementara di daerah Lembang 16,2 sampai 26,2 derajat celsius. Kelembapan udara 22 hingga 87 persen dan angin dari timur laut kecepatan 3 hingga 15 km per jam," katanya saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel.

Baca Juga: Pilih Transaksi Digital Selama Masa PSBB, Simak Cara Top Up ShopeePay

Kondisi yang sama, lanjut Yan juga berlaku untuk wilayah Jawa Barat. Namun beberapa wilayah seperti Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Majalengka, Banjara dan Pangandaran berpotensi diguyur hujan pada sore nanti.

Baca Juga: Turun Lagi, Harga Emas Hari Ini Sabtu 19 September 2020 Dipatok Rp1.023.000 Pergram

"Suhu udara di Jawa Barat berkisar 18 hingga 34 derajat celsius, kelembapan udara45 hingga 95 persen dan angin bertiup timur laut hingga tenggara kecepatan 5 hingga 45 km per jam," tuturnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x