Belasan PNS Dinsos Kota Bandung Terkonfirmasi Positif Covid-19

- 1 September 2020, 17:06 WIB
ILUSTRASI Covid-19
ILUSTRASI Covid-19 /.*/ Dok. PRFM News



PRFMNEWS
– Belasan Pegawal Negeri Sipil (PNS) di Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung dikabarkan terkonfirmasi positif Covid-19.

Diungkapkan Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna, sebanyak 12 PNS di Dinsos Kota Bandung terkonfirmasi positif Covid-19 setelah dilakukan swab test massal terhadap 3 ribu PNS seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Bandung.

“Sebanyak 3 ribu orang dari seluruh SKPD. Saat yang baru melaporkan itu Disdukcapil sebanyak 40 orang semuanya negatif. Dispangtan sebanyak 50 orang negatif.Satpol PP sebanyak 50 orang negatif. Disnaker sebanyak 50 orang negatif. Dari Dinsos ada 12 orang terkonfirmasi positif Covid-19,” ungkapnya saat ditemui awak media di Balai Kota Bandung, Selasa 1 September 2020.

Baca Juga: Ini Tarif Baru Tol Cipularang dan Tol Padaleunyi Mulai 5 September 2020

Kendati demikian, Ema menyatakan hasil terbaru swab test massal itu tidak akan langsung dimasukan ke dalam rekap data yang ditampilkan pada Pusat Informasi Covid-19 (Pusicov) Kota Bandung.

“Tidak dulu dimasukan karena akan dilakukan swab test kedua terlebih dahulu,” imbuhnya.

Sementara itu terkait adanya kasus Covid-19 di Pasar Baru Bandung, Ema mengatakan puskesmas setempat telah mengambil langkah untuk melakukan isolasi mandiri terhadap satu pedagang yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Ema menegaskan, Pasar Baru Bandung tetap beroperasi seperti biasa meskipun adanya satu pedagang terkonfirmasi positif Covid-19.

“Penanganan melalui puskesmas setempat dan langkah tepat isolasi mandiri tapi bukan berarti menutup pasar. Penanganan Covid-19 dan ekonomi tetap berjalan,” tandasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x