Dua Mobil Terlibat Laka Lantas di Tol Pasteur Arah Baros Sore Tadi, Satu Mobil Tancap Gas

- 13 Agustus 2020, 20:08 WIB
Mobil Xenia yang terlibat kecelakaan di KM 3 Tol Pasteur arah Baros mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian depan. Sementara satu mobil yang diduga pebrak mobil ini melarikan diri.
Mobil Xenia yang terlibat kecelakaan di KM 3 Tol Pasteur arah Baros mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian depan. Sementara satu mobil yang diduga pebrak mobil ini melarikan diri. /Twitter @IwanKus94565368

PRFMNEWS - Pada hari ini, Kamis 13 Agustus 2020, sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di KM 3 Pasteur arah Tol Baros Kota Cimahi sekira pukul 15:00 WIB. Kanit Laka Satlantas Polres Cimahi, Iptu Erin Heriduansyah mengatakan, kecelakaan lalu lintas ini melibatkan dua kendaraan.

"Kecelakaan ini melibatkan dua kendaraan, namun yang ada di TKP dan mengalami luka ringan itu ada satu, sementara yang terlibat satunya lagi melarikan diri," kata Erin saat on air di Radio PRFM 107.5 News Channel.

Erin menjelaskan, awal mula kecelakaan terjadi saat kendaraan jenis Daihatsu Xenia melaju dari arah Pasteur menuju Baros tertabrak oleh kendaraan yang melarikan diri tersebut. Karena tertabrak dari belakang, mobil xenia tersebut oleng ke kiri hingga menabrak median jalan dan akhirnya oleng lagi ke kanan hingga menabrak pembatas jalan.

Baca Juga: Umuh Muchtar Bantah Ada Polemik Antara 36 Klub Binaan Persib dengan PT PBB

"Jadi kronologisnya daihatsu xenia melaju dari arah Bandung menuju Cimahi. Saat tiba di lokasi kejadian mobil tersebut ketabrak bagian belakangnya oleh kendaraan yang melanjutkan perjalanan itu sehingga mobil xenia ini oleng ke kiri. Setelah itu menabrak median jalan sebelah kiri kemudian oleng ke kanan dan menabrak bagian pembatasa tengah," jelasnya.

Atas insiden ini, dua penumpang yang ada di mobil xenia tersebut mengalami luka ringan, dan bagian depan mobil mengalami kerusakan yang cukup berat.

Baca Juga: Sempat Ditutup Sementara, RSUD Cibabat Kota Cimahi Buka Kembali Mulai Jumat 14 Agustus 2020

Untuk kendaraan yang melarikan diri tersebut, saat ini masih dalam pencarian petugas. Sebagai usaha pencarian, jajaran Unit Laka Satlantas Polres Cimahi berkoordinasi dengan Pihak Jasa Marga untuk mencari kendaraan tersebut dari rekaman kamera pengawas atau CCTV.

"Kita harap ada rekaman CCTV untuk mencari petunjuk yang nabrak itu," ujarnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x