Perhutani Hijaukan Lagi Ranca Upas dengan 5.000 Bibit Tanaman, Eyang Memet Langsung Ingatkan Hal ini

- 16 Maret 2023, 12:00 WIB
Pegiat lingkungan asal Kabupaten Bandung Memet Ahmad Surahman atau yang akrab disapa Eyang Memet di Ranca Upas, Ciwidey
Pegiat lingkungan asal Kabupaten Bandung Memet Ahmad Surahman atau yang akrab disapa Eyang Memet di Ranca Upas, Ciwidey /Budi Satria/prfmnews

PRFMNEWS – Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Barat dan Banten melakukan penanaman 5.000 bibit tanaman di kawasan wisata Ranca Upas, Ciwidey, Kabupaten Bandung pada Selasa 14 Maret 2023.

Kegiatan penanaman 5.000 bibit yang terdiri dari 15 jenis tanaman endemik Jabar oleh Perhutani ini dilakukan untuk menghijaukan kembali alam di kawasan Ranca Upas Bandung yang rusak akibat event motor trail pada 5 Maret 2023 lalu.

Acara penanaman 5.000 bibit tanaman endemik di Ranca Upas ini merupakan kolaborasi dari Perhutani Group bersama segenap instansi terkait, pemerhati lingkungan, masyarakat desa hutan, perwakilan panitia event motor trail, dan komunitas motor.

Baca Juga: Syarat Naik Kereta Api Jarak Jauh Belum Berubah, Begini Ketentuannya

Eyang Memet selaku pemerhati lingkungan turut hadir dalam agenda penanaman 5.000 bibit tanaman endemik di Ranca Upas itu.

Pihak Perhutani pun menyampaikan terima kasih atas peran Eyang Memet yang telah melakukan pendampingan intensif sehingga kegiatan penanaman dapat dilakukan sesuai kaidah konservasi alam.

Dikutip dari keterangan tertulis di akun Instagram Perhutani Alam Wisata (Palawi), Eyang Memet menitipkan pesan di balik upaya penanaman ribuan bibit tanaman endemik Jabar khususnya Ranca Upas.

Baca Juga: Misteri Kebakaran Rumah Dua Lantai di Sadang Serang Kota Bandung

Eyang Memet berpesan agar kegiatan penghijauan kembali tersebut tidak hanya bersifat seremonial saja melainkan harus benar-benar menjadi bagian dari upaya merawat dan melindungi alam hingga seterusnya.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x