Presiden Jokowi Resmikan Empat Infrastruktur Pengendali Banjir dan Pengurai Macet di Jabar

- 6 Maret 2023, 21:45 WIB
Presiden Joko Widodo meresmikan Flyover Kopo dari Kolam Retensi Andir, Kabupaten Bandung, Minggu 5 Maret 2023.
Presiden Joko Widodo meresmikan Flyover Kopo dari Kolam Retensi Andir, Kabupaten Bandung, Minggu 5 Maret 2023. /Youtube Sekretariat Presiden


PRFMNEWS - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meresmikan empat infrastruktur yang berfungsi untuk mencegah banjir serta mengurai kemacetan di Kota Bandung dan Kabupaten Bandung.

Infrastruktur yang diresmikan Jokowi diantaranya tiga pengendali banjir dan flyover Kopo.

Sementara ketiga pengendali banjir tersebut yakni adalah Kolam Retensi Andir, Kolam Retensi Cieunteung, dan Floodway Cisangkuy di Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Menteri PUPR Sebut 81 Persen Masalah Banjir di Bandung Selesai Berkat Sederet Infrastruktur ini

"Pada sore hari ini saya resmikan Kolam Retensi Andir, Kolam Retensi Cieunteung, dan Floodway Cisangkuy di Kabupaten Bandung, dan Flyover Kopo di Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat,” ucap Presiden saat melakukan peresmian, di Kawasan Kolam Retensi Andir, Minggu 5 Maret 2023 sore.

Jokowi mengungkap, bahwa Floodway Cisangkuy menelan anggaran Rp632 miliar.

Sedangkan Kolam Retensi Andir, Kolam Retensi Cieunteung, masing-masing menelan anggaran Rp142 miliar dan Rp204 miliar.

Baca Juga: Bupati Bandung Sebut Adanya Kolam Retensi Bisa Hentikan Banjir di Baleendah Secara Drastis

Baca Juga: Kota Bandung Punya Ruang Publik Baru Sekaligus Berfungsi Sebagai Solusi Banjir Gedebage

Selain adanya kolam retensi, dalam kegiatan tersebut juga Jokowi meresmikan Flyover Kopo yang ada di Kota Bandung dengan menghabiskan anggaran sebesar Rp288 miliar.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x