Duh, Banyak Sungai di Bandung Raya Tercemar Mikroplastik, Apa Pengaruhnya untuk Kesehatan?

- 7 Februari 2023, 14:45 WIB
Tumpukan sampah mencemari Sungai Cihapit, Kamis 25 November 2021.
Tumpukan sampah mencemari Sungai Cihapit, Kamis 25 November 2021. /DPU Kota Bandung.

PRFMNEWS - Sungai di wilayah Bandung Raya ternyata dalam kondisi yang kurang baik di mana banyak sungai di Bandung Raya yang tercemar oleh barang plastik dan juga mikroplastik yang ternyata dapat membahayakan kesehatan manusia.

Project Lead River Cleanup Indonesia Egar Anugrah menjelaskan, ada dua jenis mikroplastik yang mencemari sungai yaitu mikroplastik primer dan mikroplastik sekunder.

"Yang primer ini jenis partikel plastik yang ukurannya kecil memang dari awal produksinya dia bentuknya sudah bentukan butiran," jelas Egar saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel Senin, 6 Februari 2023.

Baca Juga: River Cleanup Temukan 153 Ton Sampah di Sungai Cikapundung, Dari Plastik Sampai Bathtub

Sedangkan mikroplastik sekunder adalah mikroplastik yang dihasilkan dari pecahan produk plastik besar yang kemudian menjadi partikel mikroplastik akibat kondisi tertentu. Untuk mikroplastik sendiri ukurannya di bawah 5 milimeter.

Egar menjelaskan bahaya dari mikroplastik ini bisa sangat meluas dan kini sudah sangat tidak terkendali.

"Menurut kami polusi plastik ini pertama meluas, kedua sudah pasti merugikan dan masalah ini masih tidak terkendali," jelasnya.

Dijelaskan dia, mikroplastik yang banyak ada di sungai itu nantinya akan terbawa dari sungai hingga hilir di laut.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x