Kebakaran Pom Mini di Cinambo Kota Bandung Berhasil Dipadamkan

- 30 Januari 2023, 21:18 WIB
Kebakaran pom mini di Cinambo Kota Bandung berhasil dipadamkan.
Kebakaran pom mini di Cinambo Kota Bandung berhasil dipadamkan. /Diskar PB Bandung


PRFMNEWS - Api yang membakar Pom Mini di Cinambo, Kota Bandung akhirnya berhasil dipadamkan oleh petugas Diskar PB.

Diketahui, petugas pemadam yang tiba di lokasi kebakaran sekitar pukul 19.27 WIB itu berhasil menjinakkan api yang melalap bangunan semi permanen itu pada pukul 20.15 WIB.

Pemicu api yang menghanguskan sebuah pom mini dan bengkel tambal ban tersebut memang belum diketahui.

Baca Juga: Kebakaran Pom Mini di Cinambo Malam Ini, Api Besar dan Merembet ke Tiang Listrik

Kebakaran itu pertama kali diketahui oleh seorang saksi yang melihat api sudah membesar. Adapun kondisi bangunan saat itu sudah dalam keadaan kosong dari pemilik dan pegawai bengkel.

Area yang terbakar kurang lebih 200 meter persegi. Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Baca Juga: Tim Diskar PB Kota Bandung Berhasil Tangkap Ular Piton yang Masuk ke Kolam Rumah di Budi Luhur

Untuk memadamkan api, Diskar PB Bandung menerjunkan satu unit mobil tangki, tiga unit pancar dari UPT timur, dan satu unit rescue.

Diskar PB pun memerlukan 19 ribu liter air untuk dapat menguasai kebakaran pom mini tersebut.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x