Setor Sampah Besok di Balai Kota Bandung Bisa Jadi Voucher Sembako, Simak Ketentuannya

- 16 September 2022, 18:15 WIB
Setor Sampah di Balai Kota Bandung Bisa Jadi Voucher Sembako, Sabtu 17 September 2022.
Setor Sampah di Balai Kota Bandung Bisa Jadi Voucher Sembako, Sabtu 17 September 2022. /DLH Kota Bandung



PRFMNEWS - Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bandung berikan kesempatan untuk masyarakat menukarkan sampah dengan sembako.

Dalam rangka hari jadi Kota Bandung ke 212 Pemerintah Kota Bandung dan DLH Kota Bandung menggelar Bazar Great Bandung.

Acara bazar tersebut akan digelar pada 23-24 September 2022 pukul 08.00 - 14.00 WIB. Masyarakat berkesempatan menukarkan sampah dan pakaian layak pakai dengan voucher sembako.

Baca Juga: Pria Madiun yang Ditangkap Polisi Terkait Kasus Bjorka Ditetapkan Sebagai Tersangka

"Hanya di Bazaar Great Bandung, wargi bisa menukar sampah dengan sembako,minyak goreng, bahkan pakaian yang masih layak pakai," tulis akun Instagram DLH Kota Bandung

Sampah yang bisa ditukarkan berupa anorganik jenis plastik, kertas, logam dan botol kaca.

Penyerahan sampah bisa dilakukan pada tanggal 17 September 2022 ataupun saat acara bazar berlangsung pada 23-24 September.

Baca Juga: Bos Persib Ungkap Wacana Mengundang Jakmania Hadir ke GBLA Saat Persib vs Persija 2 Oktober Nanti

Apabila menukarkan sampah pada 17 September 2022 maka harga sampah akan mendapatkan nilai tambah 50 persen. Namun voucher sembako tetap bisa ditukarkan pada saat bazar berlangsung.

Bagi yang tertarik untuk menukarkan sampah Sabtu 17 September 2022, maka bisa mendatangi Taman Dewi Sartika, Balai Kota Bandung, depan Bank Indonesia pukul 08.30 - 14.00 WIB.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x