109 Bendera Negara Asia Afrika Dikibarkan dalam Rangka Peringatan Konferensi Asia Afrika

- 18 April 2022, 09:00 WIB
Pengibaran bendera negara Asia Afrika di komplek Gedung Merdeka hari ini Senin, 18 April 2022.
Pengibaran bendera negara Asia Afrika di komplek Gedung Merdeka hari ini Senin, 18 April 2022. /Rifki Abdul Fahmi/prfmnews

Baca Juga: Polisi Kantongi Identitas Pelaku Penganiayaan Remaja di Majalaya yang Sempat Viral

Dahlia juga menyebut rangkaian peringatan KAA tahun ini bergulir sejak April hingga Juni 2022.

“Banyak juga rangkaian kegiatan dan periode waktu (puncaknya) sampai dengan bulan Juni. Ada sekitar 8 kegiatan yang kami persiapkan dalam rentang waktu tersebut,” ujarnya beberapa waktu lalu.

Melansir info dari akun Instagram @asiaafricamuseum, pada April 2022, akan ada peringatan 67 tahun KAA dan 42 tahun museum KAA.

Baca Juga: Pemerintah Pulangkan 142 Mahasiswa yang Studi di Luar Negeri Karena Hal ini

Acara ini merupakan rangkaian penaikan dan penurunan bendera negara Asia Afrika dan juga jamuan teh petang bersama saksi sejarah KAA di hari penurunan bendera. Selanjutnya, ada peluncuran perangko peringatan KAA.

Rangkaian berikutnya pada bulan Mei antara lain Asian African Friendship Day: International Students Gathering, donor darah dan Hari Museum Internasional.

Sedangkan pada Juni mendatang, akan ada peluncuran komik dan maskot KAA, konser MKAA, dan Bandung Historical Study Games.***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x