Kota Bandung Ungkap Rencana Pembangunan Flyover Samsat Kircon - Buah Batu

- 30 Maret 2022, 14:00 WIB
Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyanaungkap rencana pembangunan Flyover Kiaracondong - Buah Batu
Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyanaungkap rencana pembangunan Flyover Kiaracondong - Buah Batu /Diskominfo Kota Bandung.

PRFMNEWS - Pemerintah Kota Bandung mengungkap rencana pembangunan Flyover Kiaracondong-Buah Batu dengan panjang hampir 4 kilometer.

Pembangunan Flyover Kiaracondong-Buah Batu kemungkinan dilakukan setelah Flyover Kopo rampung. Sebab anggarannya sudah dialokasikan oleh pemerintah pusat.

Plt Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menuturkan, flyover ini akan melintasi dua persimpangan di Jalan Soekarno-Hatta yaitu perempatan Kiaracondong dan perempatan Buah Batu.

Baca Juga: Masuki Tahap Pengaspalan, Flyover Kopo Rampung dan Beroperasi Sebelum Lebaran? Begini Penjelasan PUPR

"Nanti naiknya dari dekat Kantor KPU Kota Bandung, lewat persimpangan Kiaracondong lalu melewati persimpangan Buah Batu, turun dekat Bank Mandiri Batununggal," kata Yana di Bandung, Senin 28 Maret 2022.

Menurutnya, Flyover Kiaracondong-Buah Batu sangat dibutuhkan untuk mengatasi kemacetan yang selalu terjadi di perempatan Samsat Kircon dan Buahbatu.

"Kalau saya lihat sih iya (urgen), karena simpang Kiaracondong Soekarno-Hatta memang macet," jelasnya.

Baca Juga: Progres Flyover Kopo Sudah 84 Persen, Bisa Selesai Lebih Cepat dari Target

Baca Juga: Waspada 9 Ciri Awal Sakit Jantung yang Sering Diabaikan, Salah Satunya Tidur Mengorok Kata dr. Ema

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x