ADM Dibagikan ke 31 Desa di Kabupaten Bandung, Inilah Keistimewaan Anjungan Dukcapil Mandiri

- 23 Desember 2021, 20:43 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna dan istri saat meresmikan mesin ADM di Desa Ciaro, Nagreg, Kabupaten Bandung. Dengan adanya ADM ini, warga tak perlu jauh-jauh ke Soreang untuk urus adminduk
Bupati Bandung Dadang Supriatna dan istri saat meresmikan mesin ADM di Desa Ciaro, Nagreg, Kabupaten Bandung. Dengan adanya ADM ini, warga tak perlu jauh-jauh ke Soreang untuk urus adminduk /instagram Dadang Supriatna

PRFMNEWS - Sebanyak 31 desa di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, diberikan Mesin Anjungan Duckapil Mandiri (ADM). 

Bupati Bandung Dadang Supriatna menitipkan pesan kepada seluruh kepala desa yang telah menerima mesin ADM supaya bisa memanfaatkan mesin tersebut dengan sebaik-baiknya.

Mesin ADM itu diserahkan langsung secara simbolis oleh Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri, Zudan Arif Fakrullah di Gedung Mohamad Toha, Soreang, Kabupaten Bandung pada Kamis 23 Desember 2021.

Baca Juga: Napi di Lapas Bandung Didata Pemkot, Ada yang Sudah Terima KTP untuk Keperluan Nikah dan Jual Aset

Seperti dilansir prfmnews.id dari akun Isntagram @humaskabbdg, Zudan Arif mengatakan, untuk tahap awal 31 unit mesin sudah cukup untuk melayani masyarakat Kabupaten Bandung. Karena 1 mesin bisa digunakan untuk seluruh desa di wilayah yang berdekatan.

“Bahkan orang dari luar Kabupaten Bandung pun bisa melakukan pencetakan di situ, karena konsepnya seperti ATM. Di tahap awal 31 unit ADM di tingkat desa itu luar biasa. Saya mengapresiasi komitmen kuat Pak Bupati, untuk pelayanan publik yang lebih baik,” ucap Zudan.

Bupati Bandung Dadang Supriatna mengatakan, di ditahun 2022 mendatang setiap desa di Kabupaten Bandung akan diberikan mesin ADM.

Selain itu, Bupati Bandung Dadang Supriatna berharap dengan adanya 31 mesin ini, dapat bermanfaat yang baik bagi seluruh masyarakat terutama yang ada di Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Berniat Menolong Anjing Peliharaan, Ibu Dan Anak Terseret Arus Sungai di Lembang

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x