Solusi Pemkot Cimahi, Limbah Cair di Rusunawa Leuwigajah Diolah jadi Air Bersih

- 22 Juli 2021, 20:57 WIB
Warga Rusunawa Leuwigajah menyiram tanamam  dengan menggunakan air hasil daur ulang limbah domestik menjadi air bersih.
Warga Rusunawa Leuwigajah menyiram tanamam dengan menggunakan air hasil daur ulang limbah domestik menjadi air bersih. /Laksmi Sri Sundari/Galamedia/

PRFMNEWS - Beberapa tahun belakangan limbah cair domestik di Rusunawa Leuwigajah Kota Cimahi menjadi isu yang berlarut-larut.

Tapi kini dengan solusi yang diterapkan oleh Pemerintah Kota Cimahi, limbah cair domestik Rusunawa Leuwigajah bisa diolah menjadi air bersih.

Kepala UPTD Rusunawa pada Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (DPKP) Kota Cimahi, Firmansyah menuturkan, solusi yang diterapkan Pemerintah Kota Cimahi untuk Rusunawa Leuwigajah tersebut bernama Rusun Ecogreen.

Baca Juga: Ini yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan Pengelola Hotel Selama Pemberlakuan PPKM Level 4 di Kota Bandung

Air limbah domestik dari rumah tangga seperti bekas pakai mencuci hingga mandi, yang semula berwarna hitam pekat dan berbau, diolah kembali hingga menjadi jernih dan tak berbau.

Air olahan limbah cair domestik tersebut bahkan bisa digunakan kembali oleh penghuni Rusunawa Leuwigajah untuk kegiatan sehari-hari.

"Konsep ini fokus utamanya mendaur ulang limbah domestik cair sehingga bisa bermanfaat kembali," kata Firmansyah saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Kamis 22 Juli 2021.

Baca Juga: Penyaluran Bansos PPKM Darurat Harus Cepat dan Tepat Sasaran, Ketua DPRD Kota Bandung : Warga Sangat Menunggu

Firmansyah menjelaskan. proses daur ulang itu bermula ketika air dari penghuni rusun masuk ke saluran IPAL, yang nantinya diproses secara kimiawi dan biologis.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x