Gelar Hening Cipta Serentak Pukul 10.07 WIB, Kapolresta Bandung Berharap Pandemi Covid-19 Segera Berakhir

- 10 Juli 2021, 10:44 WIB
 Kapolresta Bandung, Kombes Pol Hendra Kurniawan memimpin kegiatan hening cipta serentak di Exit Tol Soroja, Sabtu 10 Juli 2021 pukul 10.07 WIB.
Kapolresta Bandung, Kombes Pol Hendra Kurniawan memimpin kegiatan hening cipta serentak di Exit Tol Soroja, Sabtu 10 Juli 2021 pukul 10.07 WIB. /Budi Satria / PRFM

PRFMNEWS - Kepolisian Resor Kota Bandung (Polresta Bandung) menggelar hening cipta serentak di Exit Tol Soroja, Sabtu 10 Juli 2021.

Giat hening cipta serentak ini dilakukan pukul 10.07 WIB dan dipimpin langsung,
Kapolresta Bandung, Kombes Pol Hendra Kurniawan.

"Kita menggelar hening cipta ini karena sudah banyak usaha dari kita mencegah Covid-19 ini. Pada akhirnya kita berserah diri. Kita lakukam hening cipta serentak jam 10.07 WIB," kata Kapolresta Bandung, Kombes Pol Hendra Kurniawan saat ditemui wartawan.

Baca Juga: PPKM Darurat, Pilkades Kabupaten Bandung Barat Diundur

Tak hanya kepolisian, kegiatan hening cipta serentak ini juga diikuti oleh seluruh pengendara yang melintas di gerbang tol Soroja.

Baca Juga: Viral di TikTok ! Aksi Dugaan Pungli Anggota Dishub Kabupaten Bandung di Pos Penyekatan PPKM Darurat

"Sangat antusias para pengendara yang dihentikan mereka turun dan berdiri bersama kita berdoa," tuturnya.

Baca Juga: Hari Ini Kemenag Gelar Sidang Isbat Penentuan Hari Raya Iduladha 1442 Hijriah

Hendra mengatakan, hening cipta serentak ini sebagai bentuk harapan dari masyakat agar pandemi Covid-19 segera berakhir.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x