Tak Jadi di Si Jalak Harupat, Vaksinasi Massal Kabupaten Bandung Dipindahkan ke Semua Kantor Polsek

- 22 Juni 2021, 10:32 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Humas kota Bandung

PRFMNEWS - Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75, jajaran Polresta Bandung akan menggelar vaksinasi massal pada Sabtu, 26 Juni 2021 mendatang.

Awalnya, vaksinasi massal tersebut akan dipusatkan di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Terbaru, jajaran Polresta Bandung pinadahkan lokasi vaksinasi tersebut ke seluruh kantor Polsek di Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Kabar Duka, Tepeng Vokalis Steven and Coconut Treez Meninggal Dunia Pagi Tadi

Dalam keterangan di akun instagram resmi Polresta Bandung disebutkan, teknis pelaksanaan vaksinasi ini akan disesuaikan dengan kondisi di masing-masing Polsek.

"Vaksinasi massal di stadion si Jalak Harupat 26 Juni 2021 dialihkan ke masing-masing kantor Polsek/kecamatan/Puskesmas sesuai domisili KTP. Teknis pelaksanaan hubungi polsek sesuai pendaftaran," kata keterangan Polresta Bandung.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by POLRESTA BANDUNG (@polrestabandung)

Baca Juga: Hal Penting yang Harus Diperhartikan Setelah Dinyatakan Lulus PPDB Jabar Tahap 1

Kegiatan vaksinasi massal ini digelar untuk menyukseskan program vaksinasi massal 1 juta perhari yang ditetapkan presiden.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x