Ibadah Ramadhan Dibatasi Karena Pandemi, Oded: Saya Sedih dan Rindu Ibadah di Masjid, Tapi Harus Menyesuaikan

- 9 Mei 2021, 07:19 WIB
Wali Kota Bandung, Oded M. Danial saat acara Safari Ramadhan di Masjid Darussalam, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Kiaracondong, Sabtu 8 Mei 2021.
Wali Kota Bandung, Oded M. Danial saat acara Safari Ramadhan di Masjid Darussalam, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Kiaracondong, Sabtu 8 Mei 2021. /HUMAS BANDUNG

PRFMNEWS - Penghujung Ramadhan merupakan kesempatan bagi umat muslim untuk meningkatkan aktivitas keagamaan.

Namun pada Ramadhan tahun ini, aktivitas ibadah di masjid dibatasi karena masih dalam kondisi pandemi Covid-19.

Wali Kota Bandung, Oded M. Danial berharap warga memahami kondisi terkini perihal situasi pandemi Covid-19 yang masih mengintai.

Oded mengaku sangat rindu beribadah di masjid, namun kegiatan tersebut harus disesuaikan dengan situasi dan kondisi saat ini.

Dia mengingatkan warga agar tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan.

"Saya juga sedih karena sudah sangat rindu ibadah di masjid. Tapi situasi dan kondisi harus menyesuaikan. Biasanya tarawih keliling, sekarang Safari Ramadan juga sore," ucap Oded di Masjid Darussalam, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Kiaracondong, Sabtu 8 Mei 2021.

Baca Juga: Tak Hanya Surat Dinas, Polisi Sebut Surat Negatif Covid-19 Juga Wajib Dibawa Masyarakat di Masa Larangan Mudik

Dalam kesempatan acara Safari Ramadan 1442 Hijriah ini, turut hadir Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, anggota DPRD kota Bandung, Agus Andi Setyawan, Kepala Kementerian Agama Kota Bandung, Tedy Ahmad Junaedi serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) di eks wilayah Karees.

Dalam arahannya Oded berharap seluruh elemen masyarakat tak lelah melaksanakan berbagai upaya penanganan Covid-19.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Humas Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x