Oded Pastikan Stok Pangan di Kota Bandung untuk Ramadhan 2021 Aman dan Berkualitas

- 8 April 2021, 09:46 WIB
Wali Kota Bandung Oded M Danial saat meninjau ketersediaan pangan di Gudang Bulog Cabang Bandung, Jalan Gedebage Selatan, Rabu 7 April 2021.
Wali Kota Bandung Oded M Danial saat meninjau ketersediaan pangan di Gudang Bulog Cabang Bandung, Jalan Gedebage Selatan, Rabu 7 April 2021. /Humas Kota Bandung

PRFMNEWS - Jelang Ramadhan 2021, Wali Kota Bandung Oded M Danial memastikan jika kebutuhan pangan warga Kota Bandung akan terpenuhi. Menurutnya, saat ini stok serta mutu pangan di Kota Bandung dalam kondisi mencukupi dan berkualitas.

"Saya sudah cek beras, daging, dan minyak sudah siap. Mudah-mudahan jelang Ramadan cukup, sehingga masyarakat tidak susah dengan kebutuhan pokok ini," ucap Oded di sela-sela peninjauan ketersediaan stok pangan di Gudang Bulog Cabang Bandung, Jalan Gedebage Selatan, Rabu 7 April 2021.

Oded mengaku cukup tenang karena Bulog masih memiliki persediaan cukup banyak hingga beberapa bulan ke depan. Sehingga, di Kota Bandung tidak akan mengalami kelangkaan bahan pangan.

Baca Juga: Jadwal IBL Hari ini 8 April 2021 Hari Keempat seri 4

"Saya hari ini berkunjungan ke Bulog. Ingin memastikan kesiapan bahan pokok di Kota Bandung menjelang Ramadan. Ternyata persediaan pangan siap untuk 5-6 bulan ke depan," ungkap Oded.

Dengan demikian, Bulog dapat mempertahankan harga kebutuhan pangan. Namun Oded akan tetap berupaya tidak terjadi kelangkaan di Kota Bandung.

"Harga, alhamdulillah cukup bagus dan stabil. Mudah-mudahan ini membuktikan pemerintah punya kesiapan menghadapi Ramadan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," jelasnya.

Baca Juga: Sempat Hancur Karena Perang, Ridwan Kamil Bantu Desain dan Galang Dana Pembangunan Masjid Syeikh Ajlin di Gaza

Selain ke Gudang Bulog Cabang Bandung, Oded juga menyambangi Gudang Yogya DC untuk mengecek ketersediaan bahan pangan untuk kebutuhan ritel.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x