Sempat Hujan Tadi Pagi, Bandung Masih Berpotensi Diguyur Hujan Siang dan Sore Nanti

- 7 Januari 2021, 10:20 WIB
Ilustrasi cuaca ekstrem
Ilustrasi cuaca ekstrem /PRFM


PRFMNEWS - Kota Bandung dan sekitarnya hari ini berpeluang masih terjadi hujan dengan intensitas ringan pada siang dan sore hari, Kamis 7 Januari 2021.

Sedangkan pada malam harinya di Bandung diprediksi cerah berawan hingga berawan yang akan berlangsung hingga dini hari esok.

Prakirawan BMKG Bandung, Yan Firdaus mengatakan, temperatur udara di Bandung hari ini berkisar 21,8 - 28 derajat celcius, kelembapan udara 66-95 persen, dan angin berhembus dari barat daya hingga utara berkecapatan 0-24 kilometer per jam.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini Kamis 7 Januari 2021 Turun Rp10.000

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini: Ikatan Cinta Tayang Pukul 19.30 WIB

"Kecuali untuk daerah Lembang dan sekitarnya suhu udara berkisar 18,5 hingga 24,4 celcius," ujar Yan saat on air di Radio 107,5 PRFM News Channel.

Untuk Jawa Barat, Yan mengungkapkan pada umumnya berawan dengan potensi hujan ringan pada siang dan sore hari.

Sementara itu masih ada potensi hujan sedang hingga lebat di beberapa wilayah seperti Bogor, Bekasi, Karawang, Purwakarta, Subang, Cirebon, Indramayu, Garut, Tasikmalaya, Pangandaran, Banjar, Ciamis, Sumedang, Majalengka, Kuningan, Sukabumi, dan Cianjur.

Terkait prediksi tinggi gelombang, ia menyampaikan tinggi gelombang di perairan utara Jawa Barat berkisar 0 - 0,5 meter dan di selatan 1,5 - 2,5 meter.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x