Sebelum Putuskan PSBB di Kota Bandung, DPRD Minta Pemkot Perketat dan Kawal AKB di Kota Bandung

- 2 Desember 2020, 09:04 WIB
PETUGAS memegang poster imbauan dalam pelaksanaan PSBB di Jalan Pasteur, Kota Bandung, Rabu (22/4/2020).*
PETUGAS memegang poster imbauan dalam pelaksanaan PSBB di Jalan Pasteur, Kota Bandung, Rabu (22/4/2020).* /HUMAS PEMKOT BANDUNG

PRFMNEWS - Kota Bandung kini masuk dalam zona merah covid-19 di Jawa Barat. Hal ini terjadi karena meningkatkan angka kasus terkonfirmasi covid-19 di Kota Bandung.

Anggota Komisi D DPRD Kota Bandung, Susi Sulastri mengatakan, pihaknya sudah meminta pihak eksekutif dalam hal ini pemerintah kota (Pemkot) Bandung untuk lebih memperketat aturan di masa adaptasi kebiasaan baru (AKB).

"Jika memang kesiapan dari kota Bandung yang mungkin nanti di akhir keputusan akan ada PSBB (pembatasan sosial berskala besar), sebelum ke arah sana saya sudah meminta eksekutif untuk memperketat AKB di kota Bandung terutama teknisnya seperti jam malam diperketat kembali, kemudian razia masker di kota Bandung diperlukan lagi, dan struktur gugus covid di tingkat kecamatan, kelurahan, bahkan hingga tingkat RW kembali dihidupkan," kata Susi saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Selasa 2 Desember 2020 kemarin malam.

Baca Juga: Polda Jabar Terjunkan Ribuan Personel untuk Amankan Pilkada Serentak 2020

Baca Juga: Data Terbaru Kecelakaan Beruntun di Tanjungsari Sumedang, Total 6 Kendaraan Terlibat

Untuk PSBB, kata Susi, perlu ada persiapan yang matang. Jika akan diberlakukan PSBB kembali di Kota Bandung maka Pemkot Bandung pun harus mempersiapkan langkah antisipasi pada sektor ekonomi, sosial, dan lainnya.

Program-program penanganan covid-19 di Kota Bandung dinilai sudah baik. Hanya saja Susi mengharapkan adanya pengawasan yang terus menerus dan juga sosialisasi berkala kepada masyarakat agar memahami kondisi pandemi covid-19 dan disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Tentu saya meminta kembali untuk tetap dikawal kedisiplinan masyarakat dalam covid-19 ini karena bagaimapun juga jika masyarakat tidak terus diingatkan maka akan terlalaikan dan merasa covid-19 ini sudah selesai padahal kita tahu semua perkembangan covid ini masih ada dan masih terus berlanjut terlebih bulan November ini sangat merebak di kota Bandung," jelasnya.

Baca Juga: BTS Kembali Torehkan Prestasi! Lagu Life Goes On Jadi No.1 di Billboard 200 Global

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x