Pembangunan Jembatan Cikeruh Tegalluar Bakal Berlangsung Mulai 22 September Sampai 30 Desember 2023

20 September 2023, 20:34 WIB
Pembangunan Jembatan Sungai Cikeruh di Desa Tegalluar, Kabupaten Bandung /Dok Pemkab Bandung

PRFMNEWS - Pemerintah akan memulai pembangunan Jembatan Sungai Cikeruh di Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Kepala Desa Tegalluar, Galih Hendrawan mengatakan, pembangunan Jembatan Sungai Cikeruh Tegalluar bakal dimulai tanggal 22 September 2023.

Rencananya, pembangunan Jembatan Sungai Cikeruh Tegalluar bakal selesai pada tanggal 30 Desember 2023.

Baca Juga: Pemkot Bandung Targetkan Dua Hari Ratusan Ton Sampah di TPS Cibeunying Harus Beres

"Mulai tanggal 22 September sampai dengan 30 Desember 2023," jelas Galih dalam keterangan resmi Kantor Desa Tegalluar yang diterima Redaksi PRFM, Rabu 20 September 2023.

Selama masa pembangunan Jembatan Sungai Cikeruh Tegalluar, masyarakat diimbau untuk menggunakan jalur lain apabila hendak melintasi Sungai Cikeruh.

"Semua jenis kendaraan gunakan jalan alternatif lain," kata Galih.

Sebelumnya pada Selasa, 13 September 2023 lalu, Bupati Bandung Dadang Supriatna melakukan pemasangan tiang pancang sebagai tanda groundbreaking pembangunan Jembatan Sungai Cikeruh Tegalluar.

Baca Juga: Putu Gede Bisa Tampil dalam Pertandingan Bhayangkara FC vs Persib Bandung

Menurut Dadang, selama ini kondisi Jembatan Sungai Cikeruh selalu menjadi titik tumpukan sampah di setiap musim hujan.

Hal ini mengakibatkan tersumbatnya aliran Sungai Cikeruh dan air meluber ke permukiman warga yang menyebabkan banjir.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Trending